Reviews
User Score
Rate This
Descriptions:
5 Makanan pengusir hantu – 5 Makanan pengusir hantu. Ada beberapa makanan, yang dikaitkan dengan hal mistis dan dipercaya oleh masyarakat, ampuh dalam mengusir makhluk gaib. Masyarakat Indonesia, memang masih banyak yang mempercayai mitos dan hal-hal mistis.
Bahkan, mereka juga kerap menggunakan beberapa makanan ini untuk mengusir makhluk gaib. Apa sajakah Makanan Pengusir Hantu ini?. Silahkan simak ulasanya berikut ini.
Daftar isi postingan ini
5 Makanan pengusir hantu
1. Garam
Garam menjadi salah satu makanan yang dipercaya bisa mengusir makhluk gaib. Garam, dipercaya tidak disukai oleh hantu atau makhluk gaib.
Namun, Garam yang digunakan untuk mengusir makhluk gaib ini bukanlah garam dapur biasa. Melainkan garam kasar yang bentuk bulirannya besar dan mirip kristal. Selain ditaburkan, garam kasar ini biasanya dibakar untuk mengusir makhluk gaib tersebut.
2. Bawang Putih
Selain digunakan sebagai bumbu yang bisa melezatkan masakan. Ternyata, bawang putih memiliki fungsi lain yang dipercaya ampuh dalam mengusir makhluk gaib.
Bumbu dapur, harus diiris agar air bawangnya keluar. Air bawang yang kerap memberikan efek perih pada mata manusia ini, juga dipercaya dapat membuat perih mata hantu.
3. Daun Kelor
Belakangan daun kelor sering dikaitkan dengan fungsinya yang menyehatkan tubuh karena mengandung zat antioksidan tinggi dan vitamin C. Namun, fungsi lain dari daun kelor dipercaya dapat mengusir makhluk gaib.
Selain untuk mengusir makhluk gaib, daun kelor juga kerap digunakan untuk menangkal guna-guna dan melunturkan jimat atau susuk. Mitosnya daun ini harus digantungkan di atas pintu dalam mengusir hantu.
4. Telur Angsa
Telur angsa atau soang memiliki ukuran yang besar dan warnanya putih. Telur ini memang jarang dikonsumsi walaupun kandungan proteinnya tinggi.
Masyarakat Indonesia dalam kepercayaan Jawa, telur angsa ini kerap dikaitkan dengan hal mistis. Telur angsa dipercaya dapat mengusir makhluk gaib dengan menggunakannya sebagai ‘pagar’.
Untuk menjadi ‘pagar’, telur angsa harus ditanam di pekarangan rumah. Gunanya agar sulit dilewati oleh makhluk gaib. Selain telurnnya, angsa sendiri dipercaya ditakuti makhluk gaib karena suaranya yang melengking.
5. Kayu Manis
Kayu manis biasa digunakan sebagai bumbu dapur karena aromanya yang dapat membuat masakan terasa sedap. Kayu manis juga kerap digunakan untuk campuran kudapan atau racikan minuman.
Namun, kayu manis juga salah satu makanan yang dipercaya dapat mengusir makhluk gaib. Kayu manis bisa dipakai untuk melindungi rumah dari gangguan makhluk gaib dan ilmu hitam.
Nah. demikian tadi,5 Makanan Pengusir Hantu . Semoga informasi ini bermanfaat. Jika anda rasa tidak bermanfaat, silahkan paksa paksa saja supaya menjadi bermanfaat. Terimakasih.