Ciri Burung Murai Batu Medan Asli Dan Perawatannya
Namun, masyarakat yang menyukai murai batu medan lebih dari murai batu lainnya tentu ada alasan dan keistimewaan yang ada pada murai batu medan.
Beberapa karakter yang dimiliki murai batu medan adalah ia akan menegapkan perut dan dada pada tubuhnya yang ramping dan memanjang itu saat berhadapan dengan musuh, ia berdiri dengan gagah dan tegap tanpa menggembungkan perut dan dadanya.
Lalu yang kedua, saat murai batu medan berkicau ia akan memainkan ekornya yang panjang tersebut dengan indah.
Karkater yang dimiliki selain itu adalah gaya bertarung murai batu medan sangat exotis, berani, gagah dan enak dilihat. Sebab mampu mempelihatkan sifat pemberaninya.
Makanan Burung Murai Batu Medan
Sudah banyak sekali makanan murai batu khususnya untuk murai batu medan yang dijual di pasaran. Mulai dari pakan alami hingga buatan pabrik seperti voer.
Makanan alami yang sering diberikan oleh pecinta burung untuk murai batu adalah serangga, ulat hongkong, jangkrik, ulat bambu, ulat daun pisang, rayap, laron, belalang hijau, cacing, ulat kayu, capung, kelabang kecil, keong sawah, orong orong dan kroto.
Namun di antara pakan pakan tersebut yang paling bagus adalah kroto. Jika di kota kota besar, makanan kroto bisa dibilang sangat mewah, mahal dan susah didapat.
Efek baik dari pakan kroto adalah membuat murai batu medan jauh lebih sehat, kuat dan selalu berkicau dengan baik, dengan syarat kroto yang dimakan haruslah higienis dan masih segar.
Karena kebanyakan kroto yang dibudidayakan sering mengalami ketidak higienis. Sehingga malah membuat murai batu sakit. Itulah salah satu sisi negatif dari pakan alami terutama kroto.
Sebab kroto merupakan hasil dari penangkaran telur telur semur rang rang. Yang mana saat pengambilan kroto dan pindah dari kios ke kios yang lain kurang diperhatikan kebersihan dan kesegarannya.
Bahkan kebanyakan kroto yang didapat sudah lembek, bau busuk, bau kulkas (karena disimpan dikulkas terlalu lama) dan sebagainya.
Maka dari itu kroto yang masih segar dan higienis lah yang harus diberikan untuk murai batu medan. Jangan yang tidak segar dan sudah busuk karena efeknya murai batu anda akan sakit.