Cara Mengobati Kambing Mendem Keracunan Daun Singkong

Cara Mengobati Kambing Mendem Keracunan Daun Singkong – Bagi peternakan kambing, salah satu kendala yang banyak dialami adalah keracunan pada ternak. Penyebab keracunan biasanya karena pakan yang dikonsumsi mengandung bahan kimia ataupun bahan padat yang tidak dapat dicerna dengan baik pada sistem pencernaan kambing.

Keracunan pada kambing seperti ini bisa terjadi kapan pun. Salah satu penyebab keracunan adalah saat kambing mengonsumsi daun ketela atau ubi kayu yang banyak terpapar zat sianida yang cukup tinggi.

Jika anda memiliki kambing yang Keracunan, tidak perlu khawatir. Karena pada postingan kali ini kami akan berbagi cara mengatasi keracunan pada ternak kambing. Langsung saja berikut ini silakan di baca sampai habis.

Ciri-ciri kambing keracunan dan cara mengatasinya

Kambing yang keracunan ini disebabkan oleh bahan kimia yang ada pada rumput dan tanaman lainnya. Biasanya, para petani membasmi rumput dengan bahan kimia dari pestisida berbahan aktif atau sintetis.

Apabila kambing mengonsumsi larutan pestisida yang menempel pada rumput, kambing tersebut akan mengalami keracunan.
Ternak kambing yang keracunan tanaman mengandung zat sianida akan mengalami gangguan pada rumen.

Jika didiamkan dalam waktu 15 menit, rumen akan mengasorbsi dan cepat mengalami detoksikasi. Akibatnya, ternak akan mengalami kematian mendadak karena ketidakmampuan sel menggunakan oksigen dan terganggunya pencernaan.

Baca Juga:   Cara Budidaya Lele Sistem Boster

Ciri-ciri kambing keracunan sianida

Apabila ternak kambing mengonsumsi kadar sianida yang tinggi, akan mengakibatkan ternak kambing dapat mengalami hal berikut.

  1. Frekuensi pernapasan ternak kambing akan cepat dan lebih dalam.
  2. Perototan ternak kambing akan tidak stabil dan mengakibatkan terjadinya kegagalan otot.
  3. Kambing akan jatuh mendadak dan gelisah. Bahkan, akan terlihat kejang-kejang jika mengalami keparahan mengonsumsi kadar sianida.
  4. Pada bagian pupil mata akan menjadi melebar dan membran mukosa akan tampak lebih terang karena oksigen dalam darah tidak keluar.
  5. Keluarnya saliva atau air liur, mulut berbusa, dan ternak akan mengeluarkan feses cair dan urine.

Cara mengendalikan kambing yang keracunan

Pengendalian ternak kambing yang keracunan sianida dan untuk mencegah kematian mendadak dapat dilakukan dengan menggunakan pengobatan yang menggabungkan sodium nitrat dan thiosulfat.

Dosis yang dianjurkan ialah 1 ml larutan 20% sodium nitrat dan 3 ml thisulfat yang diberikan secara intravena dengan bobot badan 45 kg.

Dalam peternakan tradisional, pengobatan kambing yang mengalami keracunan dapat diberikan minyak kelapa atau menggunakan kelapa muda dengan meminumkannya ke ternak.

Untuk pencegahan yang dapat dilakukan supaya ternak kambing tidak mengonsumsi pakan mengandung sianida adalah memberikan pakan yang tidak ada kandungan tersebut.

Lakukan pencacahan pada bahan pakan dan pengembalaan dengan rumput yang baik dikonsumsi untuk ternak kambing.

Kambing Keracunan Karena Daun Singkong

Bagaimana cara mengatasi kambing keracunan karena daun singkong? Metode pengobatan yang sangat efektif untuk mengatasi kambing keracunan daun singkong adalah dengan menetralisir racun di dalam tubuh ternak kambing dengan ramuan tradisional.

Baca Juga:   Cara merawat anjing agar tetap sehat

Caranya berikan ternak kambing air minum berupa air kelapa sebanyak-banyaknya. Selain itu juga dapat meminumkan minyak goreng.

Cara Mencegah Kambing Keracunan Pakan Daun Singkong

Jika Anda dalam kondisi terpaksa memberikan pakan daun singkong, utamanya ketika musim kemarau pada saat sangat sulit untuk bisa menemukan pakan hijauan segar.

Maka sebaiknya berikan daun singkong dalam jumlah yang sedikit sebagai selingan dengan pakan hijauan lain. Selain itu layukan terlebih dahulu daun singkong tersebut.

Atau dibuat silase maupun fermentasi terlebih dahulu menggunakan probiotik khusus untuk mengurangi kadar racun pada daun singkong.

Demikian artikel mengenai kambing keracunan daun singkong beserta obat penawarnya. Semoga informasi yang kami sampaikan dapat bermanfaat bagi pembaca secara umum dan khususnya para peternak kambing untuk tetap selalu berhati-hati dalam memilih pakan untuk ternak kambingnya.

Artikel ini saya tulis untuk pakpandir.com dari saya admin ceramah-ustadz.my.id. Kunjungi juga situs portal islami saya yang beralamat di ceramah-ustadz.my.id.


EDITOR : CutMedia

Reviews

0 %

User Score

0 ratings
Rate This

Sharing